Olly Dondokambey Hadiri Welcome Dinner Military Attache Tour 2024 di Manado

by -149 views

Pacificnews.id-.Gubernur Sulawesi Utara, Prof. DR. Olly Dondokambey, didampingi oleh Sekretaris Provinsi Sulut, Steve Kepel, menghadiri acara Welcome Dinner untuk Military Attache (Milat) Tour 2024 yang berlangsung di Wisma Negara, Bumi Beringin, Manado, Rabu (25/09/2024).

Dalam sambutannya, Gubernur Olly menyampaikan rasa bangganya karena Sulawesi Utara terpilih sebagai tuan rumah dalam kegiatan yang dihadiri oleh 55 perwakilan dari 35 negara tersebut. Acara ini dinilai sebagai simbol persahabatan internasional, sekaligus memperkuat posisi Sulut sebagai gerbang Indonesia menuju kawasan Pasifik.

“Selamat datang di Bumi Nyiur Melambai, yang dikenal sebagai pintu gerbang Indonesia ke Asia Pasifik. Kami sangat terhormat menjadi tuan rumah bagi acara Military Attache Tour 2024,” ujar Gubernur Olly dalam pidatonya.

Gubernur juga menyoroti potensi strategis Sulawesi Utara, yang berbatasan langsung dengan Filipina dan memiliki luas wilayah maritim yang besar, terdiri dari 354 pulau, dengan 176 di antaranya berpenghuni. Dengan populasi sekitar 2,6 juta jiwa yang tersebar di 15 kabupaten dan kota, Sulut dikenal akan keberagaman etnis, agama, dan budayanya. Filosofi “Torang semua ciptaan Tuhan, torang semua bersaudara” menjadi landasan hidup masyarakat Sulut yang menjunjung tinggi toleransi.

“Wilayah ini kaya akan potensi alam dan maritim, serta didukung oleh keberagaman budaya yang memukau. Kami percaya bahwa dengan potensi yang ada, Sulawesi Utara siap menjadi mitra strategis dalam berbagai kerja sama internasional,” lanjutnya.

Selain itu, Gubernur Olly juga menyampaikan bahwa Pelabuhan Bitung, sebagai pelabuhan hub internasional, menjadi salah satu penggerak utama dalam ekspor, terutama ke negara-negara ASEAN dan Asia. Hal ini turut mempercepat pertumbuhan ekonomi di kawasan Indonesia Timur.

Gubernur Olly pun menyinggung perkembangan pariwisata di Sulut, terutama di Likupang, yang telah ditetapkan sebagai salah satu dari lima destinasi super prioritas di Indonesia. Dengan potensi wisata yang luar biasa, Sulut optimis dapat menarik lebih banyak wisatawan internasional di masa mendatang.

“Sulut juga terkenal sebagai pusat kerukunan antar umat beragama. Penghargaan Harmony Award yang kami terima adalah bukti nyata komitmen kami dalam menjaga kerukunan dan pluralisme,” tambahnya.

Dengan potensi yang ada, Gubernur Olly berharap melalui kegiatan Military Attache Tour 2024 ini, dapat terjalin kolaborasi yang lebih kuat antara Sulut dan negara-negara peserta untuk masa depan yang lebih baik.

(AdvetorialDikominfoSulut)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.