Kapolda Sulawesi Utara (Sulut), Irjen Pol Dr. Roycke Harry Langie SIK MH, dan Wakapolda Brigjen. Pol. Drs. Bahagia Dachi SH MH beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke Polres Kotamobagu, Kamis (23/01/2024).
Pacificnews.id-.Kapolda Sulawesi Utara (Sulut), Irjen Pol Dr. Roycke Harry Langie SIK MH, dan Wakapolda Brigjen. Pol. Drs. Bahagia Dachi SH MH beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke Polres Kotamobagu, Kamis (23/01/2024).
Kehadiran Kapolda dan rombongan disambut hangat oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah dan masyarakat setempat lengkap dengan prosesi adat khas Bolaang Mongondow (Bolmong).
Setibanya di Polres Kotamobagu, Kapolda Sulut beserta rombongan disambut dengan upacara adat Bolmong, yang mencerminkan kekayaan budaya daerah sekaligus bentuk penghormatan kepada tamu kehormatan. Prosesi adat tersebut dilengkapi dengan itu-itum, tarian tradisional Tuitan hingga Kabela, serta pemberian simbol adat mopolitu’ dan momama’an sebagai wujud penghormatan kepada Kapolda dan rombongan.
Dalam sambutannya, Kapolda Sulut mengapresiasi sambutan hangat yang diberikan Forkopimda dan masyarakat. Beliau juga menyampaikan arahan strategis terkait upaya menjaga keamanan dan ketertiban serta menekankan pentingnya kehadiran polisi ditengah-tengan masyarakat. Kapolda juga menekankan pentingnya sinergi antara kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas wilayah.
Kapolres Kotamobagu, AKBP Irwanto SIK MH menyatakan kesiapan jajarannya untuk melaksanakan arahan dari Kapolda Sulut. Ia juga menegaskan komitmen Polres Kotamobagu dalam mendukung program-program prioritas kapolda Sulut demi menciptakan keamanan dan kenyamanan di tengah masyarakat.
Kunjungan kerja ini diakhiri dengan ramah tamah bersama Forkopimda dan arahan resmi kepada jajaran Polres Kotamobagu, Kehadiran Kapolda Sulut beserta rombongan diharapkan dapat memberikan semangat bagi Polres Kotamobagu untuk semakin meneguhkan sikap dalam memberikan pelayanan terbaik melalui berbagai inovasi serta kehadiran polisi ditengah-tengah masyarakat.