Pacificnews.id-.Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw terus menggenjot pelaksanaan Vaksinasi Covid-19.
Tujuannya untuk mempercepat tercapainya target herd immunity (kekebalan kelompok) untuk masyarakat di Bumi Nyiut Melambai.
Ini memang menjadi hal penting, karena ancaman gelombang ketiga Covid-19 mulai terlihat.
Sejumlah daerah di Indonesia terjadi penambahan kasus positif yang signifikan.
Provinsi Sulut sendiri terjadi penambahan kasus positif sebanyak 83 per 4 Februari 2021.
“Jangan jemu-jemu melaksanakan vaksinasi. Jangan terlena walaupun sudah mencapai 80%. Itu baru tahap 1, tahap 2 belum,” ungkap Wagub Steven Kandouw saat meninjau vaksinasi massal di Desa Tounelet dan Desa Kaweng, Kecamatan Kakas, Kabupaten Minahasa, Jumat (4/2/2022).
Dalam peninjauan tersebut Wagub Kandouw juga didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra Denny Mangala, Kepala Inspektorat Provinsi Sulut Meki Onibala, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Sulut Jemmy Kumendong, Kepala Dinas Kominfo Steven Liow dan jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa.
“Kalau herd immunity kita sudah mencapai 90%, torang so nda tako. Kalau terpapar Covid-19, gejalanya sudah tidak begitu parah,” sambungnya.
Kandouw juga menyampaikan dengan kedatangannya ditempat ini akan dapat memicu untuk benar-benar dapat memenangkan peperangan dengan Covid-19 ini.
“Kepada para adik-adik jangan takut divaksin. Sedangkan sudah divaksinasi bisa kena, apalagi belum vaksin,” ujarnya.
Ia meminta Pemerintah Kabupaten Minahasa, kepada kepala lingkungan, pelayan khusus untuk identifikasi orang orang di lingkungan maupun di kolom-kolom yang belum divaksin.
“Langsung jemput sampai ke rumah-rumah supaya herd Immunity bisa dicapai,” tandasnya.
(*/ebr)