Gubernur Sulut Yulius Selvanus saat menutup Gelaran Porprov XII Sulut
Pacificnews.id-.Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulawesi Utara (Sulut) ke-XII Tahun 2025 resmi berakhir. Ditandai dengan selesainya final cabang olahraga sepak bola, upacara penutupan akbar digelar di Stadion Klabat Manado pada Senin (24/11/2025) malam, dipimpin langsung oleh Gubernur Sulawesi Utara, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus.
Dalam seremoni penutupan, Wali Kota Manado, Andrei Angouw SE, secara simbolis menyerahkan plakat Porprov kepada Gubernur Yulius Selvanus, menandai berakhirnya rangkaian event olahraga dua tahunan ini.
Sebagai tuan rumah, Kota Manado tampil dominan dan sukses mengokohkan diri sebagai Juara Umum Porprov Sulut XII. Kontingen Manado berhasil meraih total medali:
165 Medali Emas
103 Medali Perak
97 Medali Perunggu
Gubernur Yulius Selvanus menyampaikan rasa bangga atas kelancaran pelaksanaan Porprov tahun ini, mengapresiasi semangat juang atlet dan kerja keras panitia.
“Kami sangat bangga karena seluruh cabang olahraga dapat diselenggarakan dengan lancar, dan tidak ada laporan cedera berat. Yang saya dengar justru semangat luar biasa dari masing-masing kontingen,” ujar Gubernur Selvanus.
Menatap agenda nasional, Gubernur langsung menetapkan target ambisius. Ia meminta KONI Sulut dan seluruh pengurus Cabor untuk segera mempersiapkan diri, terutama untuk Pekan Olahraga Beladiri Nasional 2026 yang akan diselenggarakan di Manado.
“Saya ingin kita semua memiliki satu cita-cita: pada event nasional nanti, Sulawesi Utara harus masuk 10 besar! Pemerintah akan memfasilitasi. Saya siap bertanggung jawab mempersiapkan kalian menjadi juara,” tegasnya penuh semangat.
Selain itu, Sulut juga akan menjadi tuan rumah beberapa kejuaraan nasional di cabor Biliar, Panahan, dan Tinju. Gubernur mendorong setiap Cabor menyiapkan atlet terbaik, bahkan bersedia mendatangkan pelatih luar negeri jika diperlukan.
Gubernur Yulius Selvanus turut mengumumkan bahwa gelaran Porprov Sulut XIII Tahun 2027 akan diselenggarakan di dua daerah sekaligus, yaitu Kabupaten Minahasa dan Kota Tomohon.
Gubernur juga menceritakan dedikasinya dalam memantau langsung kompetisi selama Porprov berlangsung. “Setiap hari saya datang ke 5 sampai 6 venue, dari pagi sampai malam. Itu semua saya lakukan karena saya mencintai olahraga dan saya mencintai kalian para atlet Sulawesi Utara,” katanya.
Ia menutup sambutannya dengan menegaskan bahwa Porprov adalah momentum lahirnya generasi atlet baru yang akan mengharumkan nama daerah. “Porprov XII telah selesai, tetapi perjalanan prestasi olahraga Sulut baru saja dimulai,” tutup Gubernur, yang didampingi oleh istri tercinta sekaligus Ketua TP PKK Sulut, Ny. Anik Wandriani Yulius Selvanus.
Acara penutupan juga dihadiri oleh Wakil Gubernur DR Victor Mailangkay SH MH, Kapolda Sulut Irjen Pol Roycke Harry Langie, Bupati Kepulauan Talaud Welly Titah, Wakil Wali Kota Manado dr. Richard Sualang, serta pejabat Pemprov dan insan olahraga Bumi Nyiur Melambai.
(Stvn)







